Oleh:
Thoriq Tri Prabowo
Seiring dengan kemajuan teknologi hal
itu diikuti juga dengan tingkat kebutuhan informasi masyarakat. Informasi bisa
diperoleh dari mana saja dan kapan saja, entah di perpustakaan, internet,
jalan, dan lainnya dalam waktu kapan saja. Dan manusia semakin membutuhkannya.
Teknologi informasi bisa digunakan sebagai sarana untuk mencari dan memperoleh
informasi. Memperoleh baik dengan cara download, bertukar file dengan transfer
data, atau dengan cara apapun.

Langkah selanjutnya adalah menyetel IP
address pada client, yaitu komputer ke-2, ke-3, dan seterusnya
dengan nomor IP address yang tidak boleh ada satupun yang sama, misal IP
address di komputer 2: 192.168.1.2 dan komputer 3: 192.168.1.3 dan
seterusnya. Karena jika IP address ada yang sama perintah jaringan tidak
akan pernah bisa berjalan. Langkah untuk menyetel IP address pada komputer
client sama dengan cara menyetel IP address komputer server.
Setelah IP address komputer
client dan server selesai dibuat, maka perlu membuat ad hoc. Ad
hoc merupakan pembentukan dengan tujuan tertentu saja. Indikasi ad hoc
adalah pada toolbar, yaitu bisa dilihat pada signal icon, jika ad hoc
sudah jadi maka akan muncul disana. Untuk menyetel ad hoc bisa dilakukan
dengan cara masuk ke Control Panel\Network and Internet\Network and Sharing
Center. Lalu klik set up new
connection or network lalu pilih pada opsi bagian paling bawah (set up a
new wireless ad hoc (komputer to komputer) network), klik next dan
akan muncul pertanyaan lagi, lalu klik next lagi hingga muncul box untuk
mengisi network network (isi dengan kata apa saja, misal “perpustakaan”)
dan security key (berisi minimal 8 digit kombinasi angka atau huruf,
misal “12345678”). Untuk menyimpan pengaturan cek pada save this
network, lalu klik next dan pembuatan ad hoc sudah selesai,
jika tidak di-check maka hanya akan membuat jaringan sementara dan saat
komputer reboot jaringan akan otomatis terhapus.
Langkah berikutnya setelah ad hoc
selesai dibuat adalah Memanggil jaringan. Pada komputer standar bisa dilakukan
dengan mengeklik logo sinyal pada toolbar. Setelah nama jaringan yang dibuat
sudah muncul, misal “perpustakaan” lalu bisa langsung dengan double click
atau dengan klik connect. Setelah itu masukan security key yang
sudah dibuat tadi, yaitu “12345678” lalu klik OK.
Setelah jaringan selesai dibuat, maka
langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah dengan memberi ijin data agar
bisa diakses oleh computer lain. Untuk memberikan akses langkah yang perlu
dilakukan adalah dengan cara mengeklik kanan pada data yang ingin dibagi,
setelah itu pilih share with, dan klik specific people. Lalu akan
muncul dialog kepada siapa data tersebut akan dibagikan, dan pilih saja everyone
lalu klik share.
No comments:
Post a Comment